Sekedar Info

PCX Lokal Resmi Rilis, Siap Hadang NMAX?


PCX Resmi dirilis beberapa waktu lalu di Jakarta, motor matic bongsor yang berkubikasi 150 cc ini digadang-gadang siap untuk menghadang laju NMAX yang telah menjadi raja skutik bongsor di kelas ini. NMAX sendiri merupakan jawaban atas keinginan pasar yang mendambakan motor maxi scooter 150 cc yang waktu itu sudah dihuni oleh PCX CBU. Banyaknya peminat motor ini ternyata waktu itu berbanding terbalik dengan harga motor tersebut, bahkan bisa dibilang overprice jika melihat fitur yang ala kadarnya (rem tromol, dll), sehingga ketika NMAX lahir dengan harga yang jauh dibawahnya menjadi idola baru hingga sekarang.
Kehadiran PCX local seakan menjadi pelipur lara para loyalis Honda yang begitu mengidam-idamkan motor jenis ini, potensinya untuk menjual motor lain demi memilih brand Honda cukup kuat dengan hadirnya PCX.
Secara fitur, PCX local ini memiliki kelebihan yang lumayan disbanding kompetitornya, seperti keyless yang disematkan di tipe yang terendah dan tertinggi, kemudian remnya juga sudah cakram depan belakang (bukan tromol seperti pcx lama), dengan banderol antara 27 juta - 31 juta tentu fitur keyless bisa menarik minat konsumen. Meskipun demikian ternyata masih belum diketahui bagaiaman spek mesin yang diusung oleh PCX ini, apakah common part dengan Vario 150 ataukan menggunakan mesin baru? dari beberapa media yang telah memberitakan motor ini ternyata belum satupun yang menyebutkan speknya.
Jika benar mesin masih common part dengan Vario 150 tentunya competitor masih memiliki sedikit keunggulan di sector ini, dengan mesin 155 VVa (versi 2018 ) 4 klep akan mampu memberikan power yang lebih bagus dari pada mesin 150 cc 2 klep. Oleh karena itu, perlu dilihat bagaimana spek mesin PCX ini.
Kemudian timbul pertanyaan setelah lahirnya PCX ini, apakah mampu Head To Head dengan Nmax yang telah menjadi idola di segmen ini?
Untuk menjawab pertanyaan tersebut tentunya bukan hal yang mudah, karena dari segi desain saja kedua motor ini mengusung falsafah yang berbeda. Jika NMAX menawarkan jargon Maxi Sport Skutik sehingga desain lebih ke arah sporty, sedangkan PCX lebih ke Maxi Premium Skutik yang membuat desainya lebih ke arah elegan skutik.
Dari stang juga terlihat bahwa PCX memiliki konsep yang berbeda dengan kompetitornya, dia menggunakan stang telanjang, sehingga menunjang ke elegan -nan motor tersebut. nah oleh karena itu, mari kita lihat hasil pertarungan dua motor maxi skuter ini..


Share:

0 Comments:

Post a Comment

Definition List

Unordered List

Support

Inspiration

Inspiration
none

Sports

Sports
none

Nature

Nature
none

Lifestyle

Lifestyle
none